Posted by : Alpha Centauri Science Club Senin, 20 Agustus 2012

 

Kini sedang terjadi pencairan lembaran es -- dan optimisme dalam pemikiran penduduk Greenland.

Oleh MARK JENKINS
Foto oleh JAMES BALOG
Sekilas, Greenland terlihat bagaikan dataran putih nan luas dan menyilaukan. Namun begitu helikopter yang kutumpangi terbang rendah di atas pulau itu, aku menangkap sejumlah warna. Sepanjang beberapa kilometer, jalur lelehan air yang biru menghiasi lapisan es. Bidang-bidang tanah berwarna putih dibelah sejumlah sungai, dihiasi sejumlah jurang es, dan  dinodai sejumlah danau.  Ada juga gundukan es yang tidak terlihat putih atau  biru, tetapi cenderung cokelat bahkan gelap—menghitam oleh zat cryoconite.  Petak-petak yang terlihat berlumpur itu menjadi topik utama dari penyelidikan  keempat temanku: fotografer James Balog dengan asistennya Adam LeWinter dan ahli geofisika Marco Tedesco dengan mahasiswa tingkat doktoralnya Nick Steiner, keduanya dari City College of New York.

Rotating X-Steel Pointer

- Copyright © KIR MIPA Spensaka - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -